ASHAR INI BERAKHIR, DAN AKAN MENGGEMA KEMBALI PADA 31 JANUARI 2018

Takbir menggema di berbagai masjid di Tanah Air sejak ba'da Shubuh pada hari Kamis, 9 Dzulhijjah 1438 H (31 September 2017 M) dan berakhir hari ini (Senin, 13 Dzulhijjah 1438 H/ 4 September 2017 M) waktu 'Ashar. Sebagaimana kita ketahui, Ayyaamu at-Tasyriq dari rangkaian Iedul Adha 1438 H telah berada di ujung waktu. Sedih bercampur haru menyelimuti hati, Akankah bertemu dengan Iedul Adha tahun depan? Apakah lisan akan masih mampu bertakbir 5 hari berturut-turut setiap sebelum dan setelah shalat fardhu? Bilakah diberi kesempatan untuk berqurban kembali?. Wallohu 'Alam bi Muroodihi.

Sebaris lintasan pikiran lantas melewati benak-benak penuh dosa, hingga muncul sebuah pertanyaan: Apakah pada Almanak 1439 H ada pengumuman gerhana? hingga terizinkan bertakbir kembali?.

Alhamdulillah, terukirlah padanya sebuah catatan penting buah ilmu para Ulama Dewan Hisab dan Rukyat PP. PERSIS sebagai berikut:
Sampai jumpa Takbiran, semoga bertemu kembali pada hari Rabu, 31 Januari 2018 pukul 18:48:27 WIB di seluruh wilayah Indonesia. In Syaa Alloh. Aamiin.

Rasulullah Shallallahu 'alaihi wa sallam bersabda,
إِنَّ الشَّمْسَ وَالْقَمَرَ آيَتَانِ مِنْ آيَاتِ اللَّهِ ، لاَ يَنْخَسِفَانِ لِمَوْتِ أَحَدٍ وَلاَ لِحَيَاتِهِ ، فَإِذَا رَأَيْتُمْ ذَلِكَ فَادْعُوا اللَّهَ وَكَبِّرُوا ، وَصَلُّوا وَتَصَدَّقُوا.
Sesungguhnya matahari dan bulan adalah dua tanda di antara tanda-tanda kekuasaan Allah. Gerhana ini tidak terjadi karena kematian seseorang atau lahirnya seseorang. Jika melihat hal tersebut maka berdo’alah kepada Allah, bertakbirlah, kerjakanlah shalat dan bersedekahlah.” (HR. Bukhari no. 1044, riwayat dari Ummul-Mukminin 'Aisyah Radliyallahu 'Anha)

Terkait: GERHANA BULAN TOTAL
In sya-a Llah akan terjadi gerhana Bulan Total pada hari Rabu, 31 Januari 2018 dan dapat disaksikan di seluruh wilayah Indonesia.
  • Mulai Gerhana            = 18:48:27 WIB
  • Mulai Total                 = 19:51:47 WIB
  • Pertengahan Gerhana = 20:29:49 WIB
  • Akhir Total                 = 21:07:51 WIB
  • Akhir Gerhana            = 22:11:11 WIB

Post a Comment

Terima kasih telah berkomentar, kritik dan saran yang membangun sangatlah diharapkan

Lebih baru Lebih lama